Prodi Terapi Gigi Program Sarjana Terapan Memperoleh Akreditasi dengan Peringkat A tahun 2020

Jambi, Desember 2020. sebagai penutup tahun 2020 Poltekkes Kemenkes Jambi kembali mendapatkan kabar baik dari hasil akreditasi Program Studi di lingkungan Poltekkes Kemenkes Jambi, yaitu Prodi Terapi Gigi Program Sarjana Terapan. melalui Surat Keputusan Pengurus Perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) nomor: 0599/LAM-PTkes/Akr/Dip/XII/2020 tanggal 11 Desember 2020 tentang Status, Nilai, dan Peringkat Akreditasi Program Studi Sarjana Terapan Terapi Gigi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jambi, Jambi. memutuskan bahwa Akreditasi Program Studi Sarjana Terapan Terapi Gigi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jambi Terakreditasi dengan peringkat A (Sangat Baik).
Hasil ini merupakan wujud dari komitmen Poltekkes Kemenkes Jambi dalam peningkatan layanan yang terus berkelanjutan untuk mahasiswa dan seluruh pihak terkait dengan Poltekkes Kemenkes Jambi, dalam hal ini khususnya adalah terkait Prodi Terapi Gigi Program Sarjana Terapan. semoga dengan diraihnya status akreditasi ini, menjadikan seluruh Pemangku Kepentingan di Poltekkes Kemenkes Jambi untuk selalu termotivasi dalam memberikan yang terbaik dan konsisten dalam kebaikan tersebut.
sebelumnya, rangkaian asesment lapangan telah dilakukan secara Daring melalui Aplikasi Zoom Meeting yang dilaksanakan pada tanggal 1 s.d 3 Desember 2020. dengan asesor bapak lsa lnsanuddin, S.SI.T., M.Kes dan ibu Endang Purwaningsih, SH., S.Si.T., M.Pd.
Tag:akreditasi, Polkesjam, terapi gigi